Aptripel Tumimomor

Aptripel Tumimomor
Bupati Morowali Utara ke-1
Masa jabatan
17 Februari 2016 – 2 April 2020
PresidenJoko Widodo
GubernurLongki Djanggola
Wakil GubernurSudarto
WakilAsrar Abdul Samad
Sebelum
Pendahulu
Haris Rengga (Pj.)
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir(1966-04-03)3 April 1966
Kolonodale, Sulawesi Tengah
Meninggal2 April 2020(2020-04-02) (umur 53)
Makassar, Sulawesi Selatan
Suami/istriHO Liliana
Anak
  • Andhyka Haryanto
  • Arlyn Stevani
  • Arfan Irvanoff
Orang tua
  • Hendrik Tumimomor (ayah)
  • Maligene Damantora (ibu)
Almamater
PekerjaanPolitikus
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Ir. Aptripel Tumimomor, M.T. (3 April 1966 – 2 April 2020) adalah seorang politikus Indonesia yang menjabat sebagai Bupati Morowali Utara sejak tanggal 17 Februari 2016 hingga kematiannya pada tanggal 2 April 2020.[1]

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Aptripel dilahirkan di Desa Kolonodale pada tanggal 3 April 1966 dari pasangan Hendrik Tumimomor dan Maligene Damantora. Ia merupakan anak ketiga dari empat bersaudara. Dua orang kakaknya bernama Tumirda Tumimomor dan Oktrin Tumimomor, sedangkan adiknya bernama Yulineri Tumimomor.[2] Ayahnya yang bernama Hendrik Tumimomor Kamesi dilahirkan di Desa Tinompo, Kecamatan Lembo, dan ibunya yang bernama Maligene Damantora Lande dilahirkan di Desa Moleono, Kecamatan Petasia Barat.[2] Keduanya merupakan tokoh pendidik (guru). Ia adalah turunan Mokole Ede Kamesi, yang merupakan Datu Ri Tana VIII (Raja Mori), yang menjabat pada tahun 1907 hingga 1928.[3]

Pada tahun 1979, Aptripel memulai pendidikan awal di SD Negeri (SDN) Inpres 1 Tomata, dan pada tahun 1982 melanjutkan ke SMP Negeri Tomata. Ia kemudian pindah ke Poso untuk bersekolah di SMA Negeri 1 Poso dan tamat pada tahun 1985. Aptripel melanjutkan pendidikan tinggi di Universitas Kristen Indonesia Paulus (UKIP) di Kota Makassar. Di Makassar, dia menetap dan merambah dunia bisnis hingga kini.[3]

Di Makassar, Aptripel kuliah di Fakultas Teknik UKIP jurusan teknik sipil. Ia berhasil menyelesaikan program studi Strata 1 (S1) pada tahun 1991. Ia juga mengambil program Magister (S2) di kampus yang sama dengan konsentrasi keilmuan yang sama, dan lulus sebagai Magister Teknik.[3]

Dari pernikahannya dengan HO Liliana, pasangan ini dikaruniai tiga orang anak. Masing-masing bernama Andhyka Haryanto, Arlyn Stevani dan Arfan Irvanoff. Arlyn kini sedang menyelesaikan studinya di Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Krida Wacana (UKRIDA), dan Andhyka di Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (UNHAS). Anak bungsunya, Arfan, masih duduk di bangku SMA.[3]

Pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Morowali Utara 2015, Aptripel berpasangan dengan Asrar Abdul Samad, mantan Wakil Ketua DPRD Morowali untuk periode 2004 hingga 2009. Pada tanggal 25 September 2015, dalam rapat kerja Forum Komunikasi Masyarakat Wita Mori (FKMWM), mereka berdua mendapat dukungan dari anak Suku Mori sebagai calon bupati dan wakil bupati.[2]

Pada tanggal 9 Desember, Aptripel bersama Asrar berhasil memenangkan pilkada. Mereka dilantik bersama pejabat bupati/wali kota Sulawesi Tengah lainnya pada tanggal 16 Februari 2016 oleh Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola.[4]

Saat berkuliah di Makassar, Aptripel tertarik dengan bisnis. Ia memiliki beberapa unit usaha seperti perkebunan di Mamuju, konstruksi bangunan, serta hotel di Kendari.

Aptripel meninggal dunia pada tanggal 2 April 2020 di Rumah Sakit dr. Wahidin Sudirohusodo, Makassar. Sebelumnya, dia dirawat di Kolonodale sebelum dirujuk ke Makassar. Diagnosa pertama dan hasil rapid test yang dijalani menyatakan bahwa dia negatif terkena COVID-19. Namun, hasil swab test setelah kematiannya menyatakan bahwa Aptripel positif COVID-19.[5]

Pendidikan

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Rachmawati (ed.). "Positif Corona, Bupati Morowali Utara Meninggal, Sempat 2 Minggu di Jakarta dan Hasil Rapid Tes Negatif". Kompas.com. Diakses tanggal 2020-04-05. 
  2. ^ a b c "Mengenal Lebih Dekat Sosok Aptripel Tumimomor". Moriwana. Diakses tanggal 14 September 2016. [pranala nonaktif permanen]
  3. ^ a b c d "Pulang Mengabdi di Kampung Halaman". Palu Ekspres. Diakses tanggal 14 September 2016. [pranala nonaktif permanen]
  4. ^ "Gubernur Sulawesi Tengah Lantik Wali kota dan 6 Bupati di Sulawesi Tengah". RRI. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-10-12. Diakses tanggal 14 September 2016. 
  5. ^ Qodri, Mohammad (4 April 2020). "Bupati Morowali Utara yang Meninggal Dunia Dinyatakan Positif Corona". detikcom. Diakses tanggal 4 April 2020.