Bashar Jaafari

Yang Mulia
Bashar Jaafari
بشار الجعفري
Bashar Jaafari pada tahun 2017
Duta Besar Suriah untuk Rusia
Mulai menjabat
5 Oktober 2022 (2022-10-05)
Sebelum
Pendahulu
Riad Haddad
Pengganti
Petahana
Sebelum
Wakil Menteri Luar Negeri Suriah
Masa jabatan
22 November 2020 – 5 Oktober 2022
PresidenBashar al-Assad
Perdana MenteriHussein Arnous
Sebelum
Pendahulu
Faisal Mekdad [en]
Pengganti
Bassam al-Sabbagh [en]
Utusan Tetap Suriah untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa
Masa jabatan
31 Juli 2006 – 22 November 2020
PresidenBashar al-Assad
Sebelum
Pendahulu
Faisal Mekdad
Pengganti
Bassam al-Sabbagh
Sebelum
Informasi pribadi
Lahir14 April 1956 (umur 68)
Damaskus, Suriah
KebangsaanSuriah
Partai politikPartai Ba'ath
Anak3
AlmamaterUniversitas Damaskus
Universitas Paris-Saclay
Universitas Paris
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta
ProfesiDiplomat
Facebook: Aljafaribashar X: basharaljafari1 Modifica els identificadors a Wikidata
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Bashar Jaafari, juga dikenal sebagai Ja'afari, (Arab: بشار الجعفري; lahir 14 April 1956) adalah mantan Utusan Tetap Republik Arab Suriah Perserikatan Bangsa-Bangsa di New York yang saat ini menjabat sebagai Duta Besar Suriah untuk Rusia.[1][2]

Kualifikasinya mencakup gelar Sarjana Sastra Prancis, Diploma Studi Lanjutan dalam bidang terjemahan dan Arabisasi dari Universitas Damaskus, Diploma Hubungan Politik Internasional dari Institut Internasional Administrasi Publik, Diploma Studi Lanjutan dalam Manajemen Organisasi Internasional, gelar Doktor dalam ilmu politik dari Universitas Sceaux, Doktor Negara dalam ilmu politik dari Universitas Paris, dan Doktor Negara dalam Sejarah Peradaban Islam di Asia Tenggara dari Universitas Syarif Hidayatullah.[1]

Karier diplomatik

[sunting | sunting sumber]

Jaafari memulai kariernya pada tahun 1980 sebagai diplomat di Kementerian Luar Negeri Suriah [en]. Ia ditugaskan di Prancis hingga tahun 1983 sebagai sekretaris kedutaan dan penasihat untuk Utusan Tetap Republik Arab Suriah di Perserikatan Bangsa-Bangsa pada tahun 1991. Kemudian, ia kembali ke Prancis dan diangkat sebagai penasihat untuk Kedutaan Besar Suriah di Paris pada tahun 1997. Ia juga diangkat sebagai Duta Besar Suriah untuk Indonesia pada tahun 1998. Kemudian ia menjabat sebagai direktur Departemen Organisasi Internasional di Kementerian Luar Negeri Suriah pada tahun 2002.[3]

Pada 22 November 2020, Jaafari diangkat sebagai Wakil Menteri Luar Negeri.[4] Pada tahun 2022, ia ditunjuk sebagai Duta Besar Suriah untuk Rusia dan dilantik pada tanggal 5 Oktober.[5] Merespon jatuhnya rezim Assad, Jaafari mengecam tindakan pelarian diri Assad yang "memalukan" dan "merendahkan martabat".[6]

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Jaafari menikah dan memiliki tiga anak. Ia fasih berbahasa Arab, Inggris, Prancis, dan Persia.[1]

  • Al-Jamaeat al-Maslahiat al-Daaghitat fi al-Wilayat al-Mutahidat al-'Amirkiati (Damaskus, 1983). Kepentingan Kelompok Pelobi di Amerika Serikat.[7]
  • As-siyasah al-Kharijiyyah as-Suriyyah 1946-1982 (Damaskus, 1986). Kebijakan Luar Negeri Suriah 1946-1982.[7]
  • Al-Umam al-Muttaḥidah wa An-niẓam Al-‘alami Al-jadid (Damaskus, 1994). Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Tatanan Dunia Baru.[7]
  • Awliyā’ ash-Sharq al-Ba‘īd. Para Pelindung dari Timur Jauh (Damaskus, 2003).[8]
  • Siyasat al-Taḥalufat as-Suriyyah 1918-1982 (Damaskus, 2015). Kebijakan Politik Aliansi Suriah 1918-1982.[7]

Tindakan hukum

[sunting | sunting sumber]

Pada tahun 2017, Jaafari menggugat mantan suami putrinya, Yara, yang juga seorang aktor, Mustafa El Khani [en], dengan tuduhan pencemaran nama baik setelah El Khani menulis postingan Facebook yang menuduh putranya, Amir, menyerang sebuah detasemen polisi di Damaskus.[9]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c "H.E Bashar Ja'afari, PH.D." Un.int. Diakses tanggal 15 April 2018. 
  2. ^ "NEW PERMANENT REPRESENTATIVE OF SYRIA PRESENTS CREDENTIALS". United Nations. 31 July 2006. 
  3. ^ "كتاب لبشار الجعفري يعزّز ما يُشاع عن أصله الإيراني". العربية (dalam bahasa Arab). 2016-04-02. Diakses tanggal 2023-06-18. 
  4. ^ "Syria names Faisal Mekdad new FM after Walid al-Moallem dies". Al-Jazeera. 22 November 2020. Diakses tanggal 23 November 2020. 
  5. ^ Tass, Tass. "Assad swears in new Syrian ambassador to Russia — report". tass.com. Tass. Diakses tanggal 10 Desember 2024. 
  6. ^ Trudolyubov, Maxim; White, Dan. "With Syria's Collapse Russia's Regional Power Play Disintegrates". wilsoncenter.org. Wilson Center. Diakses tanggal 10 Desember 2024. 
  7. ^ a b c d "بشار الجعفري.. المدافع المستميت عن فظائع الأسد". الجزيرة نت (dalam bahasa Arab). Diakses tanggal 2024-12-10. 
  8. ^ Manhom. "بشار الجعفري". من هم؟ | بوابة الشخصيات والمؤسسات (dalam bahasa Arab). Diakses tanggal 2024-12-10. 
  9. ^ "The Syrian regime arrests an actor". Call Syria. September 12, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal November 22, 2020. Diakses tanggal March 8, 2019.