Hát tuồng (juga disebut hát bội, atau singkatnya tuồng) adalah sebuah bentuk dari teater Vietnam. Hát tuồng sering disebut sebagai "opera Vietnam" klasik yang terinspirasi opera Tionghoa.[1] Dalam dialek selatan, kata tersebut setara dengan hát bội.[2]
Tuồng berbeda dengan genre hát chèo lama dari teater Vietnam yang mengkombinasikan tari, lagu dan puisi, dan musikal foklor cải lương yang lebih modern.
Tuồng dipercaya diimpor dari China pada sekitar abad ke-13 ketika Vietnam berperang melawan Dinasti Yuan Mongol. Seorang aktor terkenal yang bernama Lý Nguyên Cát (李元吉) ditahan oleh pasukan Vietnam. Pihak kekaisaran membujuknya untuk menyebarkan pengetahuan teater Tionghoa-nya kepada anak-anak elit, yang menjelaskan bagaimana tuồng pertama kali bermula di Vietnam dalam ranah kerajaan.[3] Kemudian, kesenian tersebut diadaptasi ke kelompok pertunjukan keliling yang menghibur masyarakat umum dan kaum petani. Bersama dengan Hát chèo, tuồng merupakan salah satu bentuk kesenian populer bagi masyarakat umum.