Joey Logano | |||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Lahir | Joseph Thomas Logano 24 Mei 1990 Middletown, Connecticut, Amerika Serikat | ||||||
Tinggi | 6 ft 3 in (1,91 m) | ||||||
Berat | 185 pon (84 kg) | ||||||
Karier NASCAR Seri Piala | |||||||
480 lomba dalam kurun waktu 15 tahun | |||||||
No. mobil/tim | No. 22 (Team Penske) | ||||||
Klasemen 2022 | Juara | ||||||
Hasil terbaik | Juara (2018, 2022) | ||||||
Lomba pertama | 2008 Sylvania 300 (Loudon) | ||||||
Lomba terakhir | NASCAR Cup Series Championship Race 2023 (Phoenix) | ||||||
Menang pertama | 2009 Lenox Industrial Tools 301 (Loudon) | ||||||
Menang terakhir | 2021 Food City Dirt Race (Bristol Dirt) | ||||||
| |||||||
Karier NASCAR Seri Xfinity | |||||||
176 lomba dalam kurun waktu 12 tahun | |||||||
Klasemen 2019 | 82nd | ||||||
Hasil terbaik | 8th (2010) | ||||||
Lomba pertama | 2008 Heluva Good! 200 (Dover) | ||||||
Lomba terakhir | 2019 Food City 300 (Bristol) | ||||||
Menang pertama | 2008 Meijer 300 (Kentucky) | ||||||
Menang terakhir | 2018 Zippo 200 at The Glen (Watkins Glen) | ||||||
| |||||||
Karier NASCAR Seri Truk | |||||||
8 lomba dalam kurun waktu 5 tahun | |||||||
No. truk/tim | No. 54 (David Gilliland Racing) | ||||||
Klasemen 2015 | 83rd | ||||||
Hasil terbaik | 83rd (2015) | ||||||
Lomba pertama | 2008 Mountain Dew 250 (Talladega) | ||||||
Lomba terakhir | 2022 Pinty's Truck Race on Dirt (Bristol Dirt) | ||||||
Menang pertama | 2015 Kroger 250 (Martinsville) | ||||||
| |||||||
Terakhir diperbarui pada: December 25, 2021. |
Joseph Thomas "Joey" Logano (lahir 24 Mei 1990) merupakan seorang pembalap mobil profesional dari Amerika Serikat yang saat ini membalap di ajang NASCAR Seri Piala dengan Team Penske nomor #22 Pennzoil Ford Fusion. Ia merupakan juara NASCAR Seri Piala musim 2018 dan 2022.[1][2] Logano memulai debutnya di Seri Piala pada tahun 2008 bersama tim Joe Gibbs Racing sebagai pembalap percobaan paruh waktu. Ia kemudian turun penuh pada musim 2009 dengan mengendarai mobil nomor 20 yang sebelumnya pernah dikendarai Tony Stewart.[3]
Lahir di Middletown, Connecticut dan dibesarkan di atas sungai di Portland, Logano pindah ke Georgia di mana ayahnya, Tom membantu mengembangkan karier balapnya. Keluarga Logano memiliki darah keturunan Italia.[4] Saat memulai karier di NASCAR ia mendapat julukan “sliced bread” karena ia mampu memenangi banyak perlombaan sebagai pembalap muda.
Dalam usia 18 tahun dan 21 hari, Logano berhasil memenangi lomba NASCAR Seri Nationwide di Kentucky Speedway pada tahun 2008. Selanjutnya dalam usia 19 tahun dan 35 hari, ia memenangi lomba Seri Piala pertamanya di New Hampshire Motor Speedway pada tahun 2009, memecahkan rekor sebelumnya atas nama Kyle Busch dalam usia 20 tahun dan 125 hari yang dicatat di tahun 2005.[5][6] Logano saat ini adalah pemenang termuda di dua dari tiga divisi teratas NASCAR. Logano juga merupakan pembalap NASCAR pertama yang lahir pada 1990-an yang berkompetisi di tiga divisi utama NASCAR. Ia juga pembalap termuda yang pernah menang di Seri Piala dan Seri Xfinity.
Jabatan olahraga | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Martin Truex Jr. 2017 |
Juara NASCAR Seri Piala Monster Energy 2018 |
Diteruskan oleh: Kyle Busch 2019 |
Didahului oleh: Kyle Larson 2021 |
Juara NASCAR Seri Piala 2022 |
Diteruskan oleh: Petahana |