Pertemuan Carlton Club

Pertemuan Carlton Club
Tanggal19 Oktober 1922 (1922-10-19)
LokasiCarlton Club
PartisipanPara Anggota Parlemen Partai Konservatif
Hasil
  • Keruntuhan pemerintah koalisi
  • Pengunduran diri Austen Chamberlain dari jabatan pemimpin partai

Pertemuan Carlton Club adalah sebuah pertemuan resmi dari para anggota parlemen yang tergabung dalam Partai Konservatif Britania Raya pada 19 Oktober 1922. Tujuan dari pertemuan ini untuk mendiskusikan status koalisi Partai Konservatif Britania Raya sebagai bagian dari pemerintahan Partai Liberal Britania Raya dalam kepemimpinan David Lloyd George selaku Perdana Menteri Britania Raya. Kepemimpinan Partai Liberal Britania Raya ditentang oleh pimpinan Partai Konservatif Britania Raya yakni Bonar Law dan Stanley Baldwin dengan pendapat bahwa koalisi telah mengubah kondisi Partai Konservatif. Hasil Pertemuan Carlton Club memutuskan untuk mengakhiri koalisi dan menjadi pesaingnya. Austen Chamberlain selaku pemimpin Partai Konservatif Britania Raya mengundurkan diri dari jabatannya dan Bonar Law diundang untuk membentuk pemerintahan. Partai Konservatif kemudian memenangkan Pemilihan Umum Britania Raya 1922 dengan suara mayoritas.

Referensi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]