Pointe La Rue adalah sebuah distrik administratif di Seychelles yang berlokasi di pulau Mahé. Distrik ini memiliki luas wilayah 3,9 km². Populasinya meningkat dari 3.086 (sensus 2002) menjadi 3.172 jiwa (perkiraan 2009).[1]
Distrik ini adalah lokasi dari Bandar Udara Internasional Seychelles, dengan landasan pacu yang berada di sepanjang pantai timur laut. Pulau Anonyme dan Pulau Rat adalah bagian dari distrik ini.