Gumarcaj
Q'umarkaj Utatlán | |
---|---|
Reruntuhan (situs arkeologi) | |
Gumarcaaj (Utatlán) | |
Negara | Guatemala |
Departemen | Departemen Quiché |
Munisipalitas | Santa Cruz del Quiché |
Pendirian | 1400 |
Dihancurkan | 1524 |
Luas | |
• Total | 0,12 km2 (5 sq mi) |
Q'umarkaj, (K'iche': [qʔumarˈkah]) (kadang-kadang dieja Gumarkaaj, Gumarcaj, Cumarcaj atau Kumarcaaj) adalah situs arkeologi yang terletak di Departemen El Quiché barat daya, Guatemala.[1] Q'umarkaj juga dikenal dengan namanya dalam bahasa Nahuatl Utatlán. Nama situs ini berasal dari bahasa K'iche' Q'umarkah yang berarti "tempat alang-alang lama".[1]
Q'umarkaj adalah salah satu kota Maya terkuat pada masa kedatangan bangsa Spanyol pada awal abad ke-16.[2] Kota ini merupakan ibu kota kerajaan K'iche'.[3] Pada masa penaklukan Spanyol, Q'umarkaj merupakan ibu kota yang relatif baru karena ibu kota kerajaan sebelumnya terletak di Jakawitz dan kemudian di Pismachi'.[4] Q'umarkaj didirikan pada masa kekuasaan raja Q'uq'umatz ("ular bersayap" dalam bahasa K'iche') pada awal abad ke-15 tepat di sebelah utara Pismachi'.[5] Pada tahun 1470, kota ini mengalami kemunduran akibat pemberontakan bangsawan yang membuat K'iche' kehilangan sekutu yang penting.