Artikel ini sebatang kara, artinya tidak ada artikel lain yang memiliki pranala balik ke halaman ini. Bantulah menambah pranala ke artikel ini dari artikel yang berhubungan atau coba peralatan pencari pranala. Tag ini diberikan pada Januari 2023. |
Reseptor apolipoprotein E 2 (ApoER2) juga dikenal sebagai low-density lipoprotein receptor-related protein 8 (LRP8), adalah protein yang pada manusia disandikan oleh gen LRP8.[1][2][3] ApoER2 adalah reseptor permukaan sel yang merupakan bagian dari keluarga reseptor lipoprotein densitas rendah. Reseptor ini berfungsi dalam transduksi sinyal dan endositosis ligan tertentu. Melalui interaksi dengan salah satu ligannya, reelin, ApoER2 memainkan peran penting dalam migrasi neuron embrionik dan potensiasi jangka panjang pascakelahiran. Reseptor keluarga LDL lainnya, VLDLR, juga berinteraksi dengan reelin, dan kedua reseptor bersama-sama memengaruhi perkembangan dan fungsi otak. Penurunan ekspresi ApoER2 dikaitkan dengan penyakit neurologis tertentu.[4]