Shock Wave | |
---|---|
Nama lain | |
Tradisional | 拆彈專家 |
Sederhana | 拆弹专家 |
Mandarin | Chāi Dàn Zhuān Jiā |
Kanton | Caak3 Daan2 Zyun1 Gaa1 |
Sutradara | Herman Yau |
Produser | Andy Lau |
Skenario | Herman Yau Erica Lee |
Pemeran | Andy Lau |
Perusahaan produksi | |
Distributor | Universe Films Distribution |
Tanggal rilis |
|
Negara | Hong Kong |
Bahasa | Cantonese |
Anggaran | US$23 million |
Shock Wave adalah film Hong kong produksi tahun 2017 bergenre laga thriller yang disutradarai sekaligus ditulis skenarionya oleh Herman Yau, diproduseri dan dibintangi oleh Andy Lau. Film ini menandai kerja sama ketiga antara Yau dan Lau setelah film Don't Fool Me (1991) dan Fascination Amour (1999).[1] Shok Wave direncanakan rilis pada bulan April 2017.
Proyek produksi film ini kali pertama diumumkan pada bulan September 2014, di mana Herman Yau dan Andrew Lau ditetapkan sebagai sutradara dan produser, dan melibatkan bintang-bintang antara lain Nicholas Tse, Nick Cheung dan Julian Cheung, bersama Tse yang memerankan sebagai penjahat utama. Proses produksi juga dirancang untuk dimulai pada November tahun yang sama, dengan anggaran sebesar HK$90 juta.[3]
Namun, proyek tersebut sementara dihentikan sampai bulan Maret 2016, yang kemudian diumumkan kembali saat perhelatan Hong Kong Filmart 2016. Sementara Yau tetap akan menyutradarai film itu, Andy Lau diumumkan akan memproduser sambil membintangi film baru, tanpa menyebutkan nama-nama pemeran lainnya. Dengan jumlah anggaran produksi berbeda mencapai US$23 juta, film ini diproduksi oleh Universe Entertainment, Bona Film Group dan perusahaan baru milik Lau, Infinitus Entertainment. Film direncanakan menampilkan klimak berupa ledakan bom di Cross-Harbour Tunnel.[1]
Pada tanggal 17 April 2016, sutradara Yau mengumumkan melalui akun Facebook-nya bahwa pengambilan gambar untuk film Shock Wave akan dimulai setelah tanggal 18 April.[4] Di Labour Day (May 1), Yau memutakhirkan perkembangan film melalui akunnya dengan menampilkan gambar-gambar di mana Lau dan tim produksi berada.[5] Pada tanggal 6 Mei 2016, beberapa Pewarta mengunjungi lokasi pengambilan gambar dalam ruangan di mana akan ada adegan peledakan bom, Lau mendemonstrasikan adegan itu dengan baik di hadapan para pewarta.[6][7][8][9][10]
Tanggal rilis film Shock Wave ditetapkan pada bulan April 2017.[11] Sementara itu trailernya telah diedarkan sejak 26 Januari 2017.[12]