Tromboksan A2(TxA2) adalah senyawa dari keluarga lipid yang dikenal dengan nama eicosanoid yang merupakan metabolit asam arakidonat yang dihasilkan dari aksi sekuensial dari 3 enzim yaitu fosfolipase A2, COX-1/COX-2 dan sintase TxA2. Tromboksan A2 awalnya diketahui dilepaskan oleh platelet, tetapi saat ini juga dilepaskan oleh pelbagai sel lain seperti makrofag, neutrophil dan sel endotel. Tromboksan A2 diberi nama sesuai perannya di dalam thrombosis. TxA2 ini memiliki peran dalam protrombotik juga dengan menstimulasi aktivasi platelet dan agregasi platelet. TxA2 adalah vasokonstriktor dan diaktivasi saat terjadi luka pada jaringan dan inflamasi.[1][2]
Tromboksan A2 berfungsi sebagai mediator feedback positif untuk aktivasi platelet. Waktu paruh TxA2 dalam jaringan hanya 30 detik dan berperan sebagai zat parakrin atau autokrin untuk mengaktifkan platelet yang berdekatan dan menghasilkan lebih banyak TxA2 dan meningkatkan kerja agonis platelet. Saat TxA2 berikatan dengan TP, akan ada aktivasi platelet, aktivasi fosfolipase A2, degranulasi platelet granula, dan agregasi platelet. TxA2 juga menginduksi vasokonstriksi otot polos.[1][2]