Umetaro Suzuki (鈴木 梅太郎 , Suzuki Umetarō, 7 April 1874 – 20 September 1943) adalah seorang ilmuwan asal Jepang, kelahiran Prefektur Shizuoka.
Pada 1910, Suzuki berhasil menyarikan kompleks larutan air dari mikronutrien dari bekatul beras dan menamainya asam aberik. Ia menerbitkan penemuannya dalam sebuah jurnal saintifik Jepang.[1]