Singkatan | WPATH |
---|---|
Tanggal pendirian | 1979 |
Status | 501(c)(3)[1] |
94-2675140[1] | |
Tipe | Lembaga swadaya masyarakat |
Kantor pusat | East Dundee, Illinois, Amerika Serikat |
Produk | Standards of Care for the Health of Transsexual, Transgender, and Gender Nonconforming People |
Sam Winter, PhD; Tamara Adrian, JD; Katherine Rachlin, PhD; Dan Karasic, MD; Loren Schecter, MD; Baudewijntje Kreukels, PhD; Tone Marie Hansen; Griet De Cuypere, MD (EPATH Representative); Luke Allen, MA (Student Representative); Lin Fraser, EdD, Ex-Officio (GEI Co-Chair)[2] | |
Presiden | Gail Knudson, MD, FRCPC[2] |
Sekretaris | Randi Ettner, PhD[2] |
Bendahara | Walter Pierre Bouman, MD[2] |
Pendapatan (2016) | $1.245.915[3] |
Biaya (2016) | $1.144.284[3] |
Jumlah Karyawan (2016) | 0[3] |
Situs web | www |
Nama sebelumnya | Harry Benjamin International Gender Dysphoria Association |
World Professional Association for Transgender Health (WPATH), sebelumnya dikenal dengan nama Harry Benjamin International Gender Dysphoria Association (HBIGDA), adalah organisasi profesional yang berkecimpung dalam bidang kesehatan transgender, [. Para profesional yang bergabung dalam organisasi ini memiliki latar belakang kedokteran, psikologi, hukum, sosial, konseling, psikoterapi, kajian keluarga, sosiologi, antropologi, serta seksologi. Mereka yang bukan profesional juga boleh bergabung. Mereka harus membayar iuran anggota yang sama besarnya dengan iuran untuk profesional, tetapi mereka tidak punya hak untuk ikut pemungutan suara.[4] Organisasi ini mendapatkan dana dari iuran anggota dan juga dari sumbangan dan hibah.[5]
Organisasi ini pada mulanya dinamai dari Harry Benjamin, salah satu dokter pertama yang memusatkan penelitiannya pada transeksualisme.[6]
WPATH menerbitkan Standards of Care for the Health of Transsexual, Transgender, and Gender Nonconforming People dan memperbaharuinya secara berkala. Standards of Care yang pertama diterbitkan pada tahun 1979.[7] Versi 7 dikeluarkan pada tahun 2011.[8]