"Kimi no Na wa Kibou" | |
---|---|
Singel oleh Nogizaka46 | |
Sisi-B | "Shakiism" "Romantic Ikayaki" (Tipe A) "13-nichi no Kinyoubi" (Tipe B) "Dekopin" (Tipe C) "Psychokinesis no Kanousei" (Tipe Reguler) |
Dirilis | 13 Maret 2013 |
Format | Maxi single |
Durasi | 28.15 (Tipe A) 26.40 (Tipe B) 28.41 (Tipe C) 27.16 (Tipe Reguler) |
Label | Sony Music Records |
Pencipta | Yasushi Akimoto (lirik) Katsuhiko Sugiyama (pencipta #1, Tipe Reguler #3) Kensuke Okamoto (pencipta #2) Kensuke Yoko (pencipta #3 Tipe A) Naonobu Amimoto (pencipta #3 Tipe B) Tomohiro Nakatsuchi (pencipta #3 Tipe C) Shinkou Ogura (pencipta #3 Tipe Reguler) |
Produser | Yasushi Akimoto |
Video musik | |
"Kimi no Na wa Kibou" di YouTube | |
| |
Video musik | |
"Kimi no Na wa Kibou" (short ver.) di YouTube | |
| |
Video musik | |
"Shakiism" di YouTube | |
| |
Video musik | |
"13-nichi no Kinyoubi" di YouTube | |
| |
Video musik | |
"Dekopin" di YouTube | |
|
"Kimi no Na wa Kibou" (君の名は希望 , "Nama Kamu adalah Harapan") adalah singel ke-5 dari grup idola Jepang Nogizaka46. Singel ini dirilis Sony Music Records pada 13 Maret 2013.
Singel ini adalah singel pertama Nogizaka46 pada tahun 2013, dirilis kira-kira tiga bulan setelah singel keempat "Seifuku no Mannequin". Foto sampul singel ini seluruhnya dipotret dengan menggunakan fungsi self timer pada kamera.[1]
Singel ini dirilis dalam empat tipe: Tipe A, Tipe B, dan Tipe C yang ketiganya dilengkapi dengan DVD serta Tipe Reguler yang hanya dalam bentuk CD.[2]
Video musik lagu unggulan "Kimi no Na wa Kibou" berdurasi 25 menit, menampilkan suasana audisi sebuah film yang diikuti anggota Nogizaka46.[3] Sutradaranya adalah Nobuhiro Yamashita yang pernah menyutradarai film Linda Linda Linda.[4] Video musik alternatif dari "Kimi no Na wa Kibou" yang disebut "Dance & Lip ver." pertama kali ditayangkan pada acara Nogizakatte, Doko? episode 17 Maret 2013, dan kemudian ditayangkan di YouTube dan GyaO.[5]
Total penjualan hari pertama singel ini mencapai 204.000 kopi, dan menduduki urutan nomor satu tangga singel harian Oricon 13 Maret 2013. Penjualan singel ini melampaui total penjualan hari pertama singel sebelumnya "Seifuku no Mannequin" yang terjual 190.000 kopi.[6]
Pada tangga lagu mingguan Oricon 25 Maret 2013, singel ini menduduki urutan nomor satu, sekaligus menjadi singel keempat Nogizaka46 yang secara berturut-turut sukses di urutan nomor satu Oricon. Total penjualan minggu pertama sebanyak 242.000 kopi, sekaligus memperbarui rekor penjualan singel ke-4 Nogizaka46, "Seifuku no Mannequin" yang terjual 233.000 kopi.[7]
Gambar sampul depan: Mai Shiraishi, Rina Ikoma
Gambar sampul depan: Reika Sakurai, Erika Ikuta, Nanami Hashimoto
Gambar sampul depan: Sayuri Matsumura, Nanami Hoshino, Manatsu Akimoto
Gambar sampul depan: Rina Ikoma, Nanami Hashimoto, Mai Shiraishi, Minami Hoshino, Manatsu Akimoto, Sayuri Matsumura, Erika Ikuta, Reika Sakurai
(Baris depan: Rina Ikoma (sentral), Erika Ikuta, Minami Hoshino)