Marian Jaworski | |
---|---|
Uskup Agung Emeritus Lviv dari orang-orang Latin | |
Keuskupan | Lviv |
Takhta | Lviv |
Awal masa jabatan | 16 Januari 1991 |
Masa jabatan berakhir | 21 Oktober 2008 |
Pendahulu | Eugeniusz Baziak |
Penerus | Mieczysław Mokrzycki |
Jabatan lain | Kardinal-Imam San Sisto |
Imamat | |
Tahbisan imam | 25 Juni 1950 oleh Eugeniusz Baziak |
Tahbisan uskup | 23 Juni 1984 oleh Franciszek Macharski |
Pelantikan kardinal | 21 Februari 1998 |
Peringkat | Kardinal-Imam |
Informasi pribadi | |
Lahir | Lwów, Polandia | 21 Agustus 1926
Meninggal | 5 September 2020 Kraków, Polandia | (umur 94)
Kewarganegaraan | Polandia |
Denominasi | Katolik Roma |
Orang tua | Wincenty dan Stanisława Łastowiecka |
Jabatan sebelumnya |
|
Semboyan | Mihi vivere Christus est (Indonesia: Kepadaku hidup - Kristus) |
Lambang |
Marian Franciszek Jaworski (bahasa Ukraina: Мар'ян Францішек Яворський, 21 Agustus 1926 – 5 September 2020)[1] adalah seorang Kardinal Imam dan mantan Uskup Agung Lviv dari orang-orang Latin dalam Gereja Katolik Roma.
Lahir sebagai putra dari pasangan Wincenty dan Stanisława Łastowiecka di Lwów, Polandia (sekarang Lviv, Ukraina), Jaworski belajar di Seminari Besar Lwów dan ditahbiskan di Kraków pada 25 Juni 1950. Ia menjabat sebagai imam selama dua tahun (1950–1952) sebelum kembali ke sekolah, meraih tiga gelar dokterandes pada 1965 – yang satu dalam bidang teologi dari Universitas Jagiellonian, dan gelar-gelar Ph.D. dari Universitas Katolik Lublin dan Akademi Teologi Warsawa.
Pada 1970, ia menjadi sekretaris Dewan Saintifik Waligereja Polandia dari 1970 sampai 1984. Ia menjadi Kepala Fakultas Teologi Kepausan di Kraków dari 1976 sampai 1981, dan Rektor-nya dari 1981 sampai 1987. Dilantik menjadi administrator apostolik Lviv untuk kawasan-kawasan di Polandia pada Mei 1984, ia ditahbiskan menjadi uskup 23 Juni. Ia menjadi uskup agung pada 16 Januari 1991.
Di konsistori 21 Februari 1998, Jaworski diangkat menjadi Kardinal oleh Paus Yohanes Paulus II secara in pectore, salah satu dari empat pelantikan kardinal secara rahasia saat ia diangkat oleh Sri Paus; pengkandidatan Jaworski diberitahukan ke publik di konsistori 21 Februari 2001.[2] Ia menjadi salah satu kardinal elektor yang ikut dalam konklaf kepausan 2005 yang memilih Paus Benediktus XVI. Ia mencapai usia 80 tahun pada 2006, membuatnya kehilangan hak untuk ikut dalam konklaf pada masa mendatang. Pada Oktober 2008, Paus menerima pengunduran dirinya dari jabatan uskup agung.
Jabatan Gereja Katolik | ||
---|---|---|
Didahului oleh: Eugeniusz Baziak |
Uskup Agung Lviv 1991–2008 |
Diteruskan oleh: Mieczysław Mokrzycki |