Biografi | |
---|---|
Kelahiran | 1953 (70/71 tahun) Paris |
Data pribadi | |
Pendidikan | Trinity College (en) Harrow School (en) |
Kegiatan | |
Pekerjaan | ahli bahasa, penerjemah, penulis, jurnalis, Q124419987 |
Situs web | michaelfarr.uk |
Michael Farr (lahir di Paris, Prancis tahun 1953) adalah seorang ahli mengenai Tintin dan kisah komik Petualangan Tintin atau yang lebih dikenal sebagai Tintinologist, dari Inggris. Dia telah menuliskan beberapa buku tentang hal tersebut di atas serta dalam Bahasa Prancis dan juga menerjemahkannya ke dalam Bahasa Inggris. Selain sebagai seorang bekas wartawan, dia juga sudah pernah menulis beberapa buku untuk bidang-bidang yang berbeda.
Dia dilahirkan pada tahun 1953 di Paris, Prancis dengan darah Austria-Chechnya dari ayah dan Inggris dari ibunya. Mendapatkan pendidikan di Harrow, serta mengambil spesialisasi di bidang Sejarah di Trinity College Cambridge, di mana ia mengambil jurusan tentang Teologi pada tahun-tahun pertamanya sebelum berpindah ke bidang Seni murni di mana akhirnya ia dapat meraih gelar Master of Arts-nya. Setelah menyelesaikan kuliahnya ia menjadi seorang wartawan untuk Reuters dan kemudian untuk The Daily Telegraph, yang memberikannya kesempatan untuk berkeliling dunia. Setelah bertemu dengan Hergé, Ia mulai menuliskan buku tentangnya, dan menjadi seorang Tintinologists yang pernah ada, mendapatkan akses yang tidak terbatas pada file-file dan material yang telah dipergunakan oleh Hergé dalam menciptakan cerita tentang Tintin dalam komiknya yang terkenal, Petualangan Tintin.
Pada tahun 2002 ia diwawancarai oleh BBC News dalam sebuah pameran tentang Tintin di Museum Maritim Nasional, Greenwich. Selain itu ia juga muncul dalam sebuah film dokumenter pada tahun 2003 berjudul Tintin and I. Sekarang ia tinggal London dengan istri dan anak perempuannya.
Ia memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dalam dwibahasa, Bahasa Prancis dan Bahasa Inggris. Dengan keahliannya itu ia menuliskan edisi bahasa Prancis dari buku Tintin The Complete Companion dan pada saat yang bersamaan, ia juga menuliskan edisi bahasa Inggrisnya.