Chage and Aska

Chage and Aska
AsalPrefektur Fukuoka, Jepang
GenreJ-pop
Tahun aktif1978-sekarang
LabelWarner Pioneer (1979-1985), Pony Canyon (1986-1988), Toshiba EMI (1999, Yamaha Music Communications (2000), Universal Music (2001- )
Situs webSitus resmi
Tug of C&A Situs resmi klub penggemar
AnggotaChage
Ryo Aska

Chage and Aska (チャゲ アンド アスカ atau チャゲ&飛鳥) adalah duo penyanyi lagu pop asal Jepang yang terdiri dari Chage dan Ryo Aska. Keduanya menyebut duo mereka sebagai sebuah band. Sebelum ditulis dengan aksara Latin sebagai Chage & Asuka (1989-1990), nama duo ini ditulis sebagai チャゲ&飛鳥 dari tahun 1978 hingga 1988. Sekarang, mereka menyebut diri sebagai Chage and Aska setelah sebelumnya ditulis sebagai Chage & Aska dari tahun 1990 hingga tahun 2000. Penggemar menyebut duo ini sebagai Chageasu (disingkat C&A).

Nama asli: Shibata Shūji (柴田秀之, Shūji Shibata)
  • Aska (Ryo Aska (飛鳥涼, Asuka Ryō))
Nama asli: Shigeaki Miyazaki (宮﨑重明, Miyazaki Shigeaki)

Perjalanan karier

[sunting | sunting sumber]

Chage dan Aska sudah saling berteman sejak masih SMA. Ketika kuliah di Daiichi Keizai Daigaku, keduanya memiliki band sendiri-sendiri. Pada tahun 1978, keduanya saling bersaing dalam Kontes Lagu Populer Yamaha ke-16,[1] dan memenangi babak penyisihan di Fukuoka. Atas saran direktur penyelenggara, keduanya bergabung sebagai Chage to Asuka (チャゲと飛鳥). Ikut babak berikut melawan peserta dari seluruh Kyushu, Chage & Asuka menjadi finalis dengan lagu Rurenjouka.

Bulan Mei tahun berikutnya, mereka kembali menjadi finalis Kontes Lagu Populer Yamaha ke-17[2](25 Agustus 1979) dengan lagu "Hitorizaki". Dengan lagu yang sama, Chage & Asuka memulai karier sebagai pemusik rekaman di bawah label Warner Pioneer (sekarang Warner Music Japan).

Singel mereka, "Banri no Kawa" menjadi hit besar tahun 1980. Tanggal 17 Oktober tahun yang sama, mereka memulai konser Gakuensai Concert. Pada tahun ketiga karier mereka (1981), mereka merilis album bernama Neppū yang diikuti tur keliling Jepang. Tur '81 Neppū ini seluruhnya terdiri dari 60 kali pertunjukan yang dimulai Maret 1981.[3]

Dalam rangkaian konser bernama 21-seiki e no shōtai Part 1, mereka untuk pertama kali mengadakan konser di Gimnasium Nasional Yoyogi, 30 September 1983. Sejak itu pula nama grup mulai ditulis dengan abjad Latin sebagai Chage & Asuka. Canyon Records (sekarang Pony Canyon) mulai mengontrak mereka sejak tahun 1985. Singel yang dirilis dan menjadi hit adalah "Morning Moon" dan "Koibito wa Wine Iro". Mereka juga merilis album kompilasi pertama berjudul Standing Ovation.

Album Natal berjudul Snow Mail dirilis terbatas dalam bentuk piringan hitam pada tahun 1986. Album kompilasi Super Best yang dirilis tahun berikutnya menjadi album laris. Di tangga Oricon, album Super Best bertahan selama 3 tahun berturut-turut. Selanjutnya, Aska memulai karier solo dengan merilis dua singel solo pada tahun 1987. Chage sudah lebih dulu memulai karier solo sejak tahun 1984. Duet dengan Yuko Ishikawa, "Futari no Ai Land" merupakan singel perdana Chage.

Sejak singel "Love Song" (1989), nama duo ini mulai secara ditulis sebagai "Chage & Asuka". Ketika duo ini beristirahat selama setengah tahun, Aska pergi ke Inggris dan Chage membentuk band bernama Multi Max. Setelah merilis singel "Do Ya Do", Chage & Aska pada tahun 1990 merilis album See Ya yang direkam di London. Sepulang dari London, nama grup diganti menjadi Chage & Aska. Alasannya bila ditulis "Asuka", orang Inggris mengucapkannya dengan memanjangkan huruf vokal "u".

Pada tahun 1991, singel "Taiyou to Hokori no Naka de" dari album See Ya langsung sampai di urutan ke-3 tangga lagu Oricon. Singel berikutnya, "Say Yes" dijadikan lagu tema serial drama 101-kai me no Puropōzu. Di puncak tangga Oricon, singel "Say Yes" bertahan selama 13 minggu berturut-turut. Album ini juga laku lebih dari 3 juta keping. Kesuksesan "Say Yes" diikuti album Tree yang terjual lebih dari 1 juta keping setelah 2 minggu beredar. Dari album Tree dirilis singel "Boku wa kono Me de Uso o Tsuku" yang sampai di urutan pertama Oricon. Selanjutnya, Aska mengeluarkan singel solo, "Hajimari wa Itsumo Ame" yang juga laku di atas 1 juta keping.

Pada tahun 1992, Chage & Aska mengadakan tur konser yang diberi nama "Say Yes". Tiketnya habis terjual hanya dalam dua hari. Tur keliling berikutnya, "Big Tree" diadakan untuk penggemar yang sebelumnya kehabisan tiket. Sejumlah 450 ribu penonton diperkirakan menyaksikan tur keliling Big Tree. Chage & Aska menerima piringan emas untuk singel "Say Yes" dan album Tree dalam acara Penghargaan Piringan Emas Jepang ke-6 tahun 1992.[4] Masih pada tahun yang sama, album kompilasi Super Best II laku di atas 3 juta keping. Sebuah film konser, Guys mulai diputar di Jepang pada akhir tahun 1992.

Pada tahun 1993, lagu "Yah Yah Yah" menjadi hit setelah dijadikan lagu tema drama televisi Furikaereba Yatsu ga Iru di Fuji Television. Setelah menerima Penghargaan Piringan Emas Jepang ke-7 untuk album Super Best II,[5] Chage & Aska mewakili Jepang dalam Festival Musik Monako. Bersama artis-artis terkenal seperti Michael Jackson, Chage & Aska menerima penghargaan di World Music Awards 1993.

Pada tahun berikutnya, Chage & Aska melakukan tur keliling Asian Tour 1994 di Hong Kong, Singapura, dan Taiwan. Lagu mereka, "Something There" yang liriknya ditulis dalam bahasa Inggris menjadi lagu penutup film Street Fighter produksi Hollywood. Album berikutnya adalah edisi terbatas Super Best Box berisi 4 keping CD yang harus dipesan lebih dulu. Di dalamnya terdapat album langka Snow Mail Special yang ditambah lagu bonus.

Lagu "On Your Mark" yang dirilis tahun 1995 dibuatkan video musiknya oleh Studio Ghibli pada tahun 1995. Video dibuat dalam bentuk anime oleh sutradara Hayao Miyazaki. Selain diputar di arena konser Chage & Aska, film pendek tersebut juga diputar di gedung bioskop yang memutar film Whisper of the Heart di Jepang. Masih pada tahun yang sama, lagu "Time" dari Aska dipakai sebagai lagu penutup dalam film produksi Hollywood, Judge Dredd versi bahasa Jepang. Selain itu, mereka mengulang tur keliling Asia. Kali ini diberi nama "Asian Tour II Mission Impossible".

Pada tahun 1996, Chage & Aska menjadi artis Asia pertama yang tampil dalam acara live MTV Unplugged. Album mereka yang berikutnya adalah cover version dari lagu-lagu berbahasa Inggris milik artis-artis seperti Chaka Khan, Richard Marx, dan Michael Hutchence. Album tersebut diberi nama One Voice. Di dalamnya terdapat versi bahasa Inggris lagu "river" dan "On Your Mark". Edisi album One Voice yang diedarkan di Jepang berisi antara lain 3 lagu baru sebagai bonus, termasuk duet dengan Lisa Stanfield.

Tahun 1998 merupakan tahun karier solo Chage bersama Multi Max. Konser pertama Multi Max diadakan di Shanghai. Sementara itu, Aska tampil solo di acara MTV Music Summit '98 di Taiwan. Tahun berikutnya, mereka pindah ke perusahaan rekaman Toshiba EMI. Menandai 20 tahun karier mereka di dunia musik, Chage & Aska banyak mencoba hal-hal baru, termasuk pertama kalinya merilis singel dengan 2 lagu andalan, "Kono Ai no Tame Ni/Vision". Pengaruh MTV Unplugged menjadikan mereka sering mengadakan konser akustik. Selain itu, Chage & Aska mencoba menjadi produser bagi album sendiri. Hasilnya berupa album No Doubt yang sukses di puncak tangga Oricon.

Sebuah album kompilasi Very Best Roll Over 20th kemudian dirilis untuk menandai 20 tahun perjalanan karier mereka. Album DVD pertama Chage & Aska diberi nama Live Best 1995-1999. Sebagai penutup dekade 1990-an, Chage & Aska mengadakan konser skala besar yang pertama di kampung halaman mereka, Fukuoka. Konser malam pergantian milenium tersebut diberi nama Sennen-ya Ichiya Live Fukuoka Dome Bokura ga Home. Televisi satelit berbayar DirecTV menyiarkan konser secara langsung ke seluruh dunia.

Pada tahun 2000, Chage & Aska pindah ke Yamaha Music Communications. Chage & Aska mengadakan konser di Korea Selatan yang baru saja bebas dari pelarangan konser musik dalam bahasa Jepang. Pada tahun berikutnya, mereka dikontrak perusahaan rekaman Universal Music. Setelah 2 tahun tidak merilis singel baru, singel "Rocket no Ki no Shita de" merupakan singel pertama mereka dari 4 buah singel dan sebuah album yang dirilis di bawah label Universal Music. Sejak itu pula mereka mulai menyebut diri sebagai Chage and Aska.

Walaupun tidak lagi seperti dulu, Chage and Aska hingga saat ini masih terus merilis album baru. Album Stamp yang dirilis tahun 2002 berisi lagu-lagu lama versi baru. Dalam konser di FujiQ Highland tahun 2003, mereka tampil sepanggung melakukan jam session bersama Kazumasa Oda dan Kazuo Zaitsu. Bersama Stardust Revue, Chage and Aska merilis singel "Deera Shiera Mu" pada tahun 2003. Di Hokkaido, Yōsui Inoue ikut tampil dalam konser Chage and Aska. Konser tersebut diadakan pada malam pergantian tahun 2003-2004 di Sapporo Dome.

Dalam rangka peringatan 25 tahun Chage and Aska, mereka mengadakan konser yang diberi nama two five pada tahun 2004. Selain konser, mereka juga merilis singel "36-do Sen" pada bulan Agustus 2004. Lagu tersebut dipakai sebagai lagu pembuka program berita News Station tahun 1995. Setelah itu, konser keliling mereka, Neppū yang sukses pada tahun 1981 berusaha dihidupkan kembali. Konser dilangsungkan di arena terbuka Odaiba, Tokyo dengan nama Chage & Aska Neppū Concert.

Pada tahun 2005, Chage mendalami dunia fotografi dan sinematografi sementara Aska aktif berkarier solo. Album DVD Ghibli ga Ippai Special Short Short dirilis tanggal 16 November 2005. Di dalamnya terdapat video On Your Mark dan Leica Reel.

Bulan Desember 2006, Chage and Aska mengadakan konser di Gimnasium Nasional Yoyogi. Hideaki Tokunaga dan Mayo Okamoto tampil sebagai bintang tamu dalam konser yang diberi judul Point Green Live 2006. Perdana Menteri Jepang waktu itu, Shinzō Abe juga hadir di antara penonton.

Setelah dua tahun tidak merilis singel baru, Chage and Aska merilis singel "Man and Woman" dan "Here & There". Album Double menjadi album studio pertama Chage and Aska setelah 5 tahun tidak merilis album baru. Tur keliling yang juga diberi judul Double dimulai Maret 2007. Bulan November 2007, mereka mengadakan konser akustik alive in live di Shanghai setelah terakhir kali melakukan konser akustik pada tahun 1999.

Diskografi

[sunting | sunting sumber]

LN: dirilis di luar Jepang, PH: piringan hitam, P: peredaran terbatas klub penggemar

  1. "Hitorizaki" (25 Agustus 1979, PH) / Atomawashi
  2. "Rurenjouka" (25 Februari 1980, PH) / Fuyu ni Okizari
  3. "Banri no Kawa" (25 September 1980, PH) / Genya
  4. "Tabibito" (25 Mei 1981, PH) / Manatsu no Kokkyō
  5. "Otoko to Onna" (25 Oktober 1981, PH) / Nagai Ame no Ato ni
  6. "Atsui Omoi / Koi wa A YA FU YA" (25 April 1982, PH)
  7. "Kitakaze Monogatari" (25 Oktober 1982, PH) / Message
  8. "Marionette / Nazo Nazo Yūgi" (23 April 1983, PH)
  9. "Hanayaka ni Kizutsuite" (28 September 1983, PH) / Shōnen
  10. "Moon Light Blues" (22 Februari 1984, PH) / Darlin
  11. "Target" (25 Oktober 1984, PH) / Maria (Back To The City)
  12. "Yūwaku no Bell ga Naru" (25 Februari 1985) / Mayōnaka no Futari
  13. "Only Lonely" (25 Februari 1985, PH) / Shakin' Night
  14. "Morning Moon" (5 Februari 1986) / Gently
  15. "Tasogare o Matazuni" (21 Mei 1986) / Diamond Sand
  16. "Count Down" (21 Agustus 1986) / Koibito to no Wakarekata (Onna no Baai, Otoko no Baai)
  17. "Yubiwa ga Naita" (21 November 1986) / Yasashisa no Mukōgawa
  18. "Sailor Man" (21 April 1987) / Wakiyaku de Hohoende
  19. "Romancing Yard" (5 Oktober 1987)/ Mr. Asia
  20. "Koibito wa Wine Iro" (5 Februari 1988) / Akirame no Blue Day
  21. "Rhapdsody" (21 Mei 1988) / ripple ring
  22. "Trip" (25 Oktober 1988) / Soprano
  23. "Walk" (8 Maret 1989) / Daita Memory -as time goes by-
  24. "Love Song" (21 Juni 1989) / Break an egg
  25. "Do Ya Do" (27 Juni 1990) / Yellow Men
  26. "Taiyō to Hokori no Naka de" (30 Januari 1991) / Otoko to Onna (Live Version) / Some Day (Live Version)
  27. "Say Yes" (24 Juli 1991) / Kokuhaku
  28. "Boku ha Kono Me de Uso o Tsuku" (21 November 1991) / Tree Digest
  29. "if" (21 Juli 1992) / Crimson
  30. "no no darlin" (10 Oktober 1992) / Kyou wa... Konna ni Genki desu
  31. "Yah Yah Yah / Yume no Bannin" (3 Maret 1993) / Kimi wa Nanimo Shiranai mama
  32. "Sons and Daughters - Soreyori Boku ga Tsutaetai no wa" (20 Agustus 1993) / Mr. J no Higeki wa Iwa yori Omoi
  33. "You are free" (19 November 1993) / Hoshi ni Negai o - When You Wish Upon A Star - / Sekai ni Merry X'mas (orchestra version)
  34. "Naze ni Kimi wa Kaeranai" (19 November 1993) / Knock / White Christmas
  35. "Heart / Natural / On Your Mark" (3 Agustus 1994)
  36. "Meguriai" (16 November 1994) / Nureta Yume
  37. "Something There" (10 Mei 1995) / Ajisai to Himawari
  38. "river" (19 Februari 1996) / N to L no Baseball Cap
  39. "Kono Ai no Tameni" (10 Maret 1999) / Vision
  40. "Mure" (9 Juni 1999) / swear
  41. "Rocket no Ki no Shita de" (25 April 2001) / Futari nara
  42. "Parachute no Heya de" (8 Agustus 2001) / Asian Resutoran nite
  43. "C-46" (19 September 2001) / Born the trap / C-46 remix
  44. "Yume no Tsubute" (28 November 2001) / Hotel (STAMP version) / Sunadokei no Kubireta Basho (STAMP version)
  45. "36-do Sen - 1995 Natsu -" (25 Agustus 2004) / Hikari no Compass
  46. "Boku wa Music" 8 Desember 2004) / crossroad - Ima o Ikiru Boku o / Neppū (new mix)
  47. "Here & There" (10 Januari 2007) / Man and Woman - orchestra ver.
  48. "Man and Woman" (10 Januari 2007) / Here & There - improvisation mix

Edisi khusus

[sunting | sunting sumber]
  1. "Walk" (25 Maret 1992) / Daita Memory - as time goes by -
  2. "Love Song" (25 Maret 1992) / Romancing Yard
  3. "Deera Shiera Mu" (10 September 2003) (Change and Aska + Stardust Revue) / Studio Noise - Recording Fūkei
  4. "Seamless Singles" (17 April 2004)

Album studio

[sunting | sunting sumber]
  1. Kazemai (25 April 1980)
  2. Neppū (25 Februari 1981)
  3. Tasogare no Kishi (14 Februari 1982)
  4. Atsui Omoi (25 Mei 1982)
  5. Chage & Asuka IV - 21-seiki - 29 Juni 1983
  6. Inside (25 Maret 1984)
  7. Z=One (25 Januari 1985)
  8. Turning Point (21 April 1986)
  9. Mix Blood (21 September 1986)
  10. Snow Mail (5 Desember 1986, PH)
  11. Mr. Asia (21 Mei 1987)
  12. Rhapsody (5 Maret 1988)
  13. Energy (21 November 1988)
  14. Pride (25 Agustus 1989)
  15. See Ya (29 Agustus 1990)
  16. Tree (10 Oktober 1991)
  17. Guys (7 November 1992)
  18. Red Hill (10 Oktober 1993)
  19. Code Name.1 Brother Sun (28 Juni 1995)
  20. Code Name.2 Sister Moon (22 April 1996)
  21. Not at All (27 Desember 2001)
  22. Double (24 Januari 2007)

Album kompilasi

[sunting | sunting sumber]
  1. 1979-1982 Best (21 Desember 1982)
  2. Standing Ovation (5 Desember 1985)
  3. Super Best (5 Maret 1987)
  4. The Story of Ballad (7 Februari 1990)
  5. Super Best II (25 Maret 1992)
  6. 倆心知~原創紀念歌集 (17 Mei 1993, LN)
  7. Yin & Yang (25 Agustus 1994)
  8. Singles -The European Collection (Agustus 1994, LN)
  9. Super Best Box Single History 1979-1994 and Snow Mail (16 Desember 1994)
  10. Greatest Hits (13 Januari 1998, LN)
  11. Duet Angle 20th anniversary (10 Februari 1999, LN)
  12. Chage & Aska Very Best Roll Over 20th (16 Desember 1999)
  13. The Best (13 Januari 2004)
  14. The Story of Ballad II (3 November 2004)
  15. Asian Communications Best (23 April 2008)

Album konser

[sunting | sunting sumber]

Album spesial

[sunting | sunting sumber]

VHS/Laser Disc

[sunting | sunting sumber]

Bibliografi

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Dai-16-kai Popular Song Contest". Yamaha Music Foundation. Diakses tanggal 9 Mei. 
  2. ^ "Dai-17-kai Popular Song Contest". Yamaha Music Foundation. Diakses tanggal 9 Mei. 
  3. ^ "1981 History". Chage-Aska.net. Diakses tanggal 9 Mei. 
  4. ^ "Dai-6-kai Golden disc jushō-jushō sakuhin/artist". The Japan Gold Disc Award. Diakses tanggal 10 Mei.  [pranala nonaktif permanen]
  5. ^ "Dai-7-kai Golden disc jushō-jushō sakuhin/artist". The Japan Gold Disc Award. Diakses tanggal 10 Mei.  [pranala nonaktif permanen]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]